Jika anda ingin mempunyai komputer dengan kinerja super cepat, hanya diperlukan dua langkah sederhana di bawah ini. Anda tidak perlu membeli software atau hardware tertentu dan tidak perlu pula mengeluarkan uang sepeser pun. Sesederhana itu kah? Jawabannya, ya.
Matikan registry yang tidak perlu
Pertama yang anda perlu lakukan adalah dengan cara mematikan registry dari program komputer yang anda rasa tidak perlu karena tidak semua registry yang ada pada program diperlukan oleh kita. Untuk mengetahui lebih jauh mengenai registry silahkan anda baca di: Apa itu registry?
Lawan atau musnahkan virus dan spyware
Virus dan spyware adalah penyebab lain komputer anda menjadi lambat. Anda perlu menghilangkan virus atau spyware yang menjangkiti komputer anda untuk meningkatkan kecepatannya. Banyak program dan software anti virus yang tersedia di pasaran dan jagat maya baik yang gratis maupun yang berbayar.
Itulah dua langkah cara membuat kinerja komputer anda makin ngacir. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar